Minggu, 24 Mei 2015

TARI LENGGANG NYAI UNJ

TARI LENGGANG NYAI
SINOPSIS
Asal mula tari lenggang ini berasal dari kisah nyai dasimah,Nyai Dasimah adalah gadis cantik asal Betawi yang berada  dalam kebingunannya memilih dua pilihan pasangan hidup,  seorang Belanda dan Seorang Indonesia. Ia kemudian menjadi istri seorang Belanda, Edward William. Merasa terkekang oleh aturan-aturan yang dibuat suaminya, Nyai Dasima menjadikan alasan tersebut untuk memberontak atas kesewenang-wenangan yang dilakukan terhadap dirinya. Perjuangan atas hak-hak perempuan itulah yang menginspirasi Wiwiek Widiastuti untuk mengenang perjuangan Nyai Dasima dalam gerak tarian Lenggang Nyai. 
Karakter tari lenggang nyai lebih banyak menggunakan bentuk-bentuk gerak yang lincah sebagai personifikasi masyarakat betawi. Terkadang, seperti yang tidak bisa mengambil keputusan, gerakan tari ini menunjukan bagaimana ia bergerak pada satu sisi ke sisi lain. selain itu, tari Lenggang Nyai juga menceritakan keceriaan dan keluwesan gadis belia Betawi dan tentunya kebahagiaan Nyai Dasima yang bisa menentukan pilihan hidupnya.

Seperti tarian asal Betawi pada umumnya, tarian ini juga ditampilkan dengan iringan musik Gambang Kromong yang memiliki unsur budaya Cina.

Meski termasuk tarian karya baru, Tarian Lenggang Nyai dapat dikatakan populer di kalangan masyarakan Betawi dan sekitarnya. Seperti Ondel-ondel, tarian ini juga sering menjadi ikon khusus bagi masyarakat Betawi. Terbukti dengan sering dibawakannya dalam acara-acara khusus di mancanegara dan nama lain yang disematkan pada tarian ini, yaitu Tari Lenggang Betawi.


UNSUR-UNSUR GERAK

1.      Selut

2.      Jingke geblak
3.      Tumpang tali ningkat
4.      Ngenjot geblak
5.      Puter geong
6.      Miwir ampok
7.      Klunter
8.      Goyang klunter
9.      Palang tiga
10.  Palang miwir
11.  Gibang ukel
12.  Lenggang
13.  Tusuk nyai
14.  Topang dagu
15.  Selancar
16.  Lenggang goyang
17.  Peralihan selut
18.  Tending buka tangan
19.  Gonjingan
20.  Tumpang kepe
21.  Sindek langkah
22.  silat

BUSANA DAN TATA RIAS
Busana tari Lenggang Nyai memadukan nuansa budaya Cina dan Betawi, dengan warna yang cerah yang dapat menunjang penampilan tari tersebut.
Sedangkan rias tari Lenggang Nyai menggunakan rias cantik yang disesuaikan dengan kebutuhan penampilan di panggung.
MUSIK
Iringan tari Lenggang Nyai menggunakan alat musik Gambang Kromong yang dikolaborasikan dengan alat musik modern seperti jimbe, saxophone dan bass. Lagu yang digunakan untuk iringan tari Lenggang Nyai diadaptasi dari lagu sayur asem yang digunakan pada bagian tengah musik tari Lenggang Nyai. Bagian awal dan akhir merupakan pengembangan dan kreativitas pencipta musik serta penyesuaian dengan gerakan.


Susunan Gerak
Gerak Pokok
Uraian Gerak
Hit
Pola lantai
Gambar Gerak

1.      Gerak Selut Nyai
Selut Nyai
Kepala melihat Kebawah dan Kedepan badan Tegak lalu Kedua lengan sedikit di tekuk, telapak tangan kanan membuka (menghadap keatas) telapak tangan kiri tertutup mengarah ke bawah. Kedua tangan bergerak naik turun (membentuk angka 8 terbalik)
Gerak berjalan kaki sedikit di jinjit di lai dengan kaki kanan
1x8



Jingke Geblak
Kepala Menghadap Kedepan badan Sedikit condong kebelakang lalu Tangan kiri di letakkan di pinggang belakang denganjari telunjuk menyentuh pinggang, tangan kanan di rentangkan lurus ke samping kanan dengan pergelangan tangan memutar-kedepan mutar (ukel),
Gerak berjalan kaki sedikit di jinjit di 1x8mulai dengan kaki kanan
1x8


Selut Nyai
Kepala melihat Kebawah dan kedepan Badan tegak
Kedua lengan sedikit di tekuk, telapak tangan kanan membuka (menghadap keatas) telapak tangan kiri tertutup mengarah ke bawah. Kedua tangan bergerak naik turun (membentuk angka 8 terbalik)
Gerak berjalan kaki sedikit di jinjit di lai dengan kaki kanan
1x8


Jingke Geblak
Kepala Menghadap kedepan
Sedikit condong kebelakang
Tangan kiri di letakkan di pinggang belakang denganjari telunjuk menyentuh pinggang, tangan kanan di rentangkan lurus ke samping kanan dengan pergelangan tangan memutar-kedepan mutar (ukel)
Gerak berjalan kaki sedikit di jinjit di mulai dengan kaki kanan
1x8

2.      Tumpang Kepa Atas

Kepala melihat kebawah (Menunduk)
Badan sedikit membungkuk dan merendah lalu Kedua tangan silang di depan dada tangan kanan di atas tangan kiri, telapak tangan kiri menghdap kesamping kanan dan telapak tangan kanan menghadap ke atas
kaki kanan didepan kaki kiri, kedua kaki ditekuk
1x4
Description: D:\TUGAS KULIAH\SEMESTER 2\TARI BETAWI 2\20150418_143014.jpg


Posisi kepala Tegak menghadap kedepan dan badan Tegak lalu dari samping kedua tangan keatas kepala lurus, telapak tangan menghadap ke atas.
Kaki kanan tetap di depan kaki kiri, mengenjot perlahan.


3.      Ngenjot Geblak

Posisi kepala menengok/melihat kesamping kiri dan badan merendah kebawah( mendak) sedikit miring kekanan lalu posisi tangan Kanan Unjung jari telunjuk menyentuh pinggang sebelah kanan, tangan kiri naik perlahan keatas melalui samping kiri sejajar dengan kepala lalu telapak tangan menghadap kebawah.jari-jari (lentik) selanjutnya Kaki kanan tetap di depan kaki kiri, ke dua kaki mengenjot (ngeper)




Posisi kepala menghadap kearah kanan
Dan posisi badan merendah (mendak) dan sedikit miring kekiri lalu tangan kiri turun kebawah sejajar badan jari telunjuk tangan kiri menyentuh pangkal paha kiri(pinggul). Tangan kanan melalui samping naik sejajar kepala telapak tangan menghadap kebawah perlahan-lahan, telapak tangan menghadap kesamping lalu turun perlahan
Kaki kanan tetap di depan kaki kiri, ke dua kaki mengenjot (ngeper)




Posisi kepala Menghadap Kedepan dan posisi badan Tegak kedepan lalu Tangan kanan direntangkan kearah kanan, telapak tangan kanan menghadap kesaping keluar samping kanan dengan ibu jari ditekuk, Tangan kiri direntangkan ke atas dengan telapak tangan menghadap keluar atas dengan ibu jari ditekuk. Posisi tangan  membentuk 100° lalu Kedua kaki rapat sedikit dijinjit.


4.      Puter geong
Puter geong
Posisi kepalamelihat kearah tangan kanan mengikuti arah badan sedikit doyong
Tangan kanan di tentangkan ke samping kanan jari tangan ke bawah, siku tangan kiri di tekuk telapak tangan sejajar dada menghadap ke depan jari2 kearah keluar depan.
Kaki kanan menghadap kearah depan dan ditekuk, kaki kiri lurus mengikuti gerak kaki kanan. Lalu pada hitungan ke 4 berputar kearah kiro




Posisi kepala Menghadap kedepan dan posisi badan seperti Merendah (Jongkok)
Ketika badan berputar tangan kanan tetap di rentangkan ke samping kanan jari tangah ke bawah, siku tangan kiri ditekuk telapak tangan menghadap ke depan jari2 ke atas, ketika posisi jongkok siku tangan kanan  ditekuk habis hingga telapak tangan menghadap ke atas jari sejajar pundak dengan tangan kiri yang direntangkan dengan telapak tangan menghadap kebawah
Kaki sedikit Jinjit jongkok dan kemudian berdiri berlari kecil




Menghadap kedepan
Berdiri Tegak
Bersamaan dengan kaki berdiri tangan kanan di luruskan ke samping dengan telapak tangan menghadap kebawah, tangan kiri tetap tetap ditekuk telapak tangan sejajar dada menghadap ke depan jari-jari ke atas.
Kaki kiri dan kanan sejajar




Kepala melihat kearah kiri.
Merendah
Tangan kiri di rentangkan ke samping kiri selurus bahu, jari tangan ke bawah, siku tangan kanan di tekuk ,telapan kanan tangan ke depan, jari2 tangan kanan kearah atas.
kaki kiri melangkah ke samping kiri lutut ditekuk.




Kepala Melihat kebawah (nunduk)badan sedikit merendah (mendak)
Lalu Kedua tangan menghadap kedepan dengan  sedikit ditekuk dan telapak menghadap keluar depan dengan posisi didepan atas kepala.
Kaki kanan didepan kaki kiri (silang)


5.      Miwir Ampok
Klunter kanan
Kepala melihat kearah Kearah diagonal kiri badan lurus kedepan
Tangan kiri kesamping kiri setengah lingkaran sejajar bahu  telapak tangan menghadap ke depan jari2 mengarah ke kanan, tangan kanan di depan dada kanan telapak tangan mengahadap ke kanan jari mengarah ke depan.
Kaki kanan di jejakkan di depan kaki kiri, lalu kembali di letakkan sebelah kaki kiri


6.      Klunter
Klunter kiri
Badan Lurus kedepan kepala melihat Kearah diagonal kanan
Tangan kanan kesamping kanan setengah lingkaran sejajar bahu  telapak tangan menghadap ke depan jari2 mengarah ke kiri, tangan kiri di depan dada kiri telapak tangan mengahadap ke kiri jari mengarah ke depan
Kaki kiri di jejakkan di depan kaki kanan, lalu kembali di letakkan sebelah kaki kanan




Kepala Melihat kearah bawah (menunduk) badan Merendah doyong kedepan
Lalu Kedua  pergelangan tangan bersilang di depan dada, tangan kanan di atas tangan kiri, telapak tangan kanan menghadap diagonal kanan jari kearah bawah, telapak tangan kiri menghadap diagonal kiri jari2nta kearah bawah.
Kaki kanan berada didepan kaki kiri




Kepala Menghadap kedepan badan Tegak
Melalui samping kiri dan kanan kedua tangan lurus ke atas, kedu telapak tangan menghadap keatas
Kaki kanan di sejajarkan di samping kaki kiri.


7.      Goyang klunter

Kepala Lurus kedepan badan merendah condong ke depan, pinggul di goyang ke kanan, kiri, kanan-kanan
Kedua tangan di rentangkan sejajar pinggul, ketika goyang pinggul jatuh ke kanan tangan kiri ditekuk sehingga telapak tangan  menghadap ke bawah disisi pinggul kiri.
Kedua tumit kaki berjarak satu kepal, lutur di tekuk sehingga lutur menghadap diagonal
1-4



Kepala Lurus ke depan badan merendah condong ke depan, pinggul di goyang ke kiri, kanan,kiri-kiri
Kedua tangan di rentangkan sejajar pinggul, ketika goyang pinggul jatuh ke ke kiri  tangan kanan ditekuk sehingga telapak tangan kanan  menghadap ke bawah disisi pinggul kanan
Kedua tumit kaki berjarak satu kepal, lutur di tekuk sehingga lutur menghadap diagonal
5-8

8.      Palang tiga

Kepala melihat ke pundak kiri badan merendah condong ke samping kiri
Tangan kiri di tekuk sehingga jari tengah menyentuh pundak kiri, tangan kanan dari samping kanan lurus ke atas kepala sehingga telapak tangan  kananmenghadap ke atas.
Kaki kanan melangkah ke samping kanan, kaki kiri
1



Kepala melihat kepundak kanan badan merendah condong kesamping kanan
Tangan kanan di tekuk sehingga jari tengah menyentuh pundak kanan, tangan kiri dari samping kiri lurus ke atas kepala sehingga telapak tangan kiri menghadap ke atas.
Kaki kiri melangkah ke samping kiri, kaki kanan merapat ke kaki kiri dengan menjejakkan pangkal jari kaki kanan.
2



Kepala melihat ke samping tangan kiri.
Badan merendah doyong ke samping kanan Tangan kiri dari samping kiri keatas kepala hingga telapak tangan menghadap ke atas, siku tangan kanan di tekuk sehingga jari tengan tangan kanan menyentuh pundak kanan.
Melangkah kaki kiri ke samping kiri disusul kaki kanan merapat kekaki kiri dengan menjejakkan pangkal jari di sisi kaki kiri.
3-4



Kepala melihat ke samping tangan kiri.
Badan merendah doyong ke samping kanan lalu Tangan kiri dari samping kiri keatas kepala hingga telapak tangan menghadap ke atas, siku tangan kanan di tekuk sehingga jari tengan tangan kanan menyentuh pundak kanan.
Melangkah kaki kiri ke samping kiri disusul kaki kanan merapat kekaki kiri dengan menjejakkan pangkal jari di sisi kaki kiri.


9.      Palang miwir

Kepala melihat kedepan badan Lurus dan tegak, tangan kanan lurus ke samping atas sejajar kepala, telapak tangan menghadap ke atas jari2 kearah samping kanan. Tangan kiri ke samping kiri bawah sejajar pinggang, telapak tangan menghadap ke belakang jari2 kesamping kiri.
Kaki kanan mundur ke belakang kedua kaki jinjjit
1



Kepala melihat Ke depan badan Lurus tegak lalu Tangan kiri lurus ke samping atas sejajar kepala, telapak tangan menghadap ke atas jari2 kearah samping kiri. Tangan kanan ke samping kanan bawah sejajar pinggang, telapak tangan menghadap ke belakang jari2 kesamping kanan
Kaki kiri mundur ke belakang kedua kaki jinjjit
2



Kepla Melihat kedepan kearah tangan kanan dan dagu digoyang-goyangkan kearah kanan dan kiri badan Merendah (mendak) Tangan kanan ditekuk siku2, telapak tangan menghadap ke belakang, jari2 tangan kanan ke bawah. Tangan kiri direntangkan kesamping kiri lurus, jari2 mengarah ke bawah.
Kaki Jinjit berlari kecil dan Kaki kanan di depan kaki kiri ke duanya di tekuk
3-4



Kepala Menoleh kearah tangan kiri dan dagu digoyang-goyangkan kea rah kanan dan kiri badan merendah (mendak)
Tangan kanan siku-siku ditekuk direntangkan kedepan sehingga telapak tangan menghadap kebawah, posisi tangan kiri siku-siku ditekuk dan direntangkan kesampingsehingga telapak tangan menghadap kebawah.
Kedua kaki ditekuk posisi kaki kanan berada didepan kaki kiri
5-6



Kepala Menghadap kedepan
 Badan Merendah namun badan terlihat tegak Tangan kanan siku-siku ditekuk direntangkan kedepan sehingga telapak tangan menghadap keatas, posisi tangan kiri siku-siku ditekuk dan direntangkan kesampingsehingga telapak tangan menghadap kebawah.
Kaki kanan sedikit jinjit dan sedikit ditekuk, sedangkan posisi kaki kiri lurus. Kaki kanan bertepatan didepan kaki kiri.
7-8



Kepala melihat kearah depan tangan badan tegak lalu Tangan kanan ditaroh kedepan posisi dada dengan jarak 20cm sehingga telapak tangan menghadap ke bawah dan jari2 mengarah ke bawah
Kemudian tangan kiri diletakkan di atas tangan kanan didepan dada telapak tangan menghadap ke bawah jari2 kebawah.
Berlari jinjit lalu kaki kanan di depan kaki kiri
1-2



Kepala melihat Lurus kedepan badan tegak berputar ke kanan lalu Ke dua tangan yang bersilang di dada di putar dari dalam ke luar hingga kedua telapak tangan menghadap ke atas lalu tangan kanan direntang kesamping atas kepala telapak tangan menghadap kebawah jari2 kesamping kiri, tangan kanan kesamping kanan sejajar pinggang telapak tangan menghadap ke bawah jari2 ke samping kiri
Kaki kanan menjadi tumpuan untuk putaran badan ke kanan
5-6



Kepala melihat lurus kedepan dan badan menghadap kedepan lalu telapak tangan kiri berada diatas kepala dan menghadap ke atas lalu tangan kanan kesamping kanan sejajar pinggang telapak tangan menghadap ke bawah jari2 ke samping kiri
Kaki sedikit jinjit kedua kaki sejajar
Ke 7

10.  Gibing ukel

Kepala menghadap kedepan
Badan Merendah (mendak) miring kesamping kiri
Posisi kedua tangan berada didepan siku-siku ditekuk, lalu telapak tangan menghadap keluar depan kedua tangan ibu jarinya ditekuk
Kaki sejajar menghadap kesamping kiri dan dengan lutut ditekuk.
Ke 8

11.  Ragam gibang ukel

Kepala menghadap kedepan
Badan bergeser dan memutar kesamping, Ke dua tangan di depan pusar di putar hingga kembali ke posisi tangan kiri di tekuk di depan pusar telapak tangan kiri menghadap ke depan dan telapak tangan kanan menghadap keluar atas. Tetap kaki kanan di depan kaki kiri
1-2



Kepala menghadap kebawah (menunduk)
Badan condong kedepan kepala melihat kebawah, Ke dua tangan di depan pusar dan siku ditekuk menghadap ke depan telapak tangan kiri menghadap ke arah kanan dan telapak tangan kanan di genggam ibu jari keatas. Tetap kaki kanan jinjit dan posisi berada di depan kaki kiri
3-4


Kepala menghadap kebawah (menunduk)
Badan condong kedepan kepala melihat kebawah, Ke dua tangan di depan pusar dan siku ditekuk menghadap ke depan telapak tangan kiri menghadap ke arah kanan dan telapak tangan kanan di genggam ibu jari keatas. Tetap kaki kanan jinjit dan posisi berada di depan kaki kiri
5-6

12.  Lenggang

Kepala menghadap kedepan badan tegak dan posisi tangan kanan megepal sehingga menghadap keluar atas, dan posisi telapak tangan kiri menghadap keluar mengarah kekanan, secara bergantian kaki knan dan kaki kiri mundur.
7-8



Kaki Maju kanan, kiri, kanan, badan Merendah lurus, Ke dua tangan melambai (seperti melenggang) di depan dada bergantian kiri,kanan, kiri,kepala menghadap kebawah.
1-2


Kaki melangkah 4 dimulai dengan kaki kanan, kiri, kanan lalu kaki kiri dirapatkan ke kaki kanan. Badan merendah lalu Ke dua tangan melenggang kiri, kanan kiri lalu ke dua tangan bersamaan ke samping kanan, Melihat ke tangan yang melenggang dan menoleh ke  kiri.
3-4



Lenggang kanan
Ke dua tangan melenggang kanan, lalu kepala Melihat ke tangan yang melenggang dan menoleh ke  kanan. Badan merendah, kedua kaki sejajajr kaki kiri sedikit ditekuk.
5-6


Lenggang kiri
Kepala melihat kedepan badan mengikuti arah kaki melangkah lalu Ke dua tangan melenggang kiri, lalu kepala Melihat ke tangan yang melenggang dan menoleh ke  kiri. Badan merendah, kedua kaki sejajajr kaki kanan sedikit ditekuk.
7-8

13.  Tusuk
Tusuk
kepala melihat kearah depan badan merendah (mendak) posisi kedua tangan berada didepan dada kedua siku tangan ditekuk sehingga kedua telapak tangan menghadap keluar depan, kedua posisi kaki ditekuk, kaki kanan berada didepan kaki kiri dan dijinjit.
1-2


Tusuk
Posisi badan menghadap ke arah kiri dengan tangan kanan menusuk ke depan dan tangan kiri sejajar di depan dada. Dan posisi kaki berbentuk silang dengan kaki kanan berada di depan dan kaki kiri berada di belakang dengan menghadap ke kiri.
3-4

14.  Tumpang tali ningkat
Tumpang tali ningkat
Kepala melihat kebawah (menunduk) Posisi badan rendah ke bawah dengan kaki sebagai tumpuan nya. Posisi tangan di rentang kan keatas setelah itu tangan disilangkan menjadi satu didepan dada sehingga telapak tangan menghadap kebawah.
5-6

15.  Topang dagu

Posisi kaki menyilang kaki  kanan di deoan dan kaki kiri di belakang kemudian mendak betawi kedua tangan membuka seperti orang yang sedang menopang dagu .
7-8

16.  selancar
Selancar kiri
Posisi badan mendak dan menghadap ke depan tangan kanan berada di bawah dan tangan kiri berada di atas dan wajah menghadap ke arah tangan kiri dengan posisi kaki mundur ke belakang.
1x6


Selancar kanan
Posisi badan mendak dan menghadap ke depan tangan kanan berada di atas,wajah menghadap ke arah tangan kan  dan tangan kiri berada di bawah dengan posisi kaki mundur ke belakang.
Posisi badan agak rendah ke bawah dengan kaki sebagai tumpuan nya. Posisi tangan di rentang kan keatas setelah itu tangan disilangkan menjadi satu.

1x6

17.  lenggang goyang
Lenggang goyang belakang
Posisi kaki di arah depan dan belakang posisi tangan di arah pangul serta tangan kanan menaik dan tangan kiri sebaliknya sambil pangul di goyang
1-4


Lenggang goyang depan
Posisi kaki di arah depan dan belakang posisi tangan di arah pangul serta tangan kanan menaik dan tangan kiri sebaliknya sambil pangul di goyang.
1x4


Lenggang goyang atas
Posisi kaki di arah depan dan belakang posisi tangan di arah pangul serta tangan kanan menaik dan tangan kiri sebaliknya sambil pangul di goyang kemudian tangan ke atas dia duanya.
Hit 7

18.  peralihan selut

Posisi kaki kuda kuda dan posisi tangan membuka seperti agem
Hit 8

19.  selut kiri

Selut tangan ke arah kanan posii badan ke depan dan posisi kaki kiri menyerong dan diangkat
1x4

20.  selut kanan

Selut tangan ke arah kiri posii badan ke depan dan posisi kaki kanan menyerong sedikit diangkat
1x4

21.  tending buka tangan

Sambil membuka tangan posisi kaki menyudut ke samping
5-6

22.  lenggang

Lengang posisi ini kedua tangan di samping kiri dan kanan dan kemudian kaki ke arah depan dan belakang
7-8

23.  lenggang atas

Tangan kanan ke atas dan tangan kiri ke bawah sambil lengang seakan akan ia tidak ada beban
1-2

24.  lenggang bawah

Tangan kiri ke bawah dan tangan kiri ke bawah sambil lengang seakan akan ia tidak ada beban
3-4

25.  lenggang tangan atas

Tangan kanan ke atas dan tangan kiri ke bawah sambil lengang seakan akan ia tidak ada beban
5-6

26.  lenggang tangan bawah

Tangan keduanya ke arah bawah  serta posisi kaki menyilang
7-8

27.  tumpang tali

Posisi tangan menyilang serta posisi kaki menyilang sambil mengukel.
1-2

28.  gonjingan

Posisi kaki menyilang ke depan serta posisi tangan ke arah atas seperti orang yang seakan akan membuang beban
3-4

29.  tumpang kepe

Gambar 1
Posisi tangan menyilang didepan dada sehingga kedua telapak tangan kanan menghadap keluar atas dan telapak tangan kiri menghadap kebawah, sedangkan kaki kanan sedikit diangkat dan berada didepan kaki kiri

Gambar 2
Sama seperti yang diatas namun perbedaan arah hadap dan kaki

Gambar 3
Posisi badan tegak kaki sejajar, tangan kanan ditekuk sehingga jari tengah menyentuh dada dan tangan kiri dikesampingkan sehingga telapak tangan menghadap kebawah.
5-8







30.  sindek langkah tumpang nyai

Gambar 1
Posisi badan tegak, kedua tangan direntangkan siku ditekuk kebawah sehingga kedua telapak tangan menghadap keluar atas, kaki sejajajr namun tidak bersentuhan.
Gambar 2
Sama seperti uraian diatas namun arah hadap kedua telapak tangan menghadap kebawah
Gambar 3
Sama seperti uraian yang diatas namun perbedaan tangan yaitu kedua tangan direntangkan ke atas kepala membentuk posisi seperti angka u tidak sempurna kaki sedikit dijijit.
1-4
kanan








5-8
kiri

31.  Ragam silat

Gambar 1 :
Tusuk ke dua tangan ke arah depan kemudian angkat kaki kanan satu seperti orang yang mengeluarkan jurus silat
Gambar 2:
Buka tangan kiri ke samping dan tangan kanan ke atas kemudian kaki di jinjit
Gambar 3 :
 Posisi tangan kanan ke samping serta posisi kaki jinjit serta silang.
Gambar 4:
Buka kedua tangan keatas kemudian posisi kaki menjinjit
Gambar 5:
Buka kedua tangan posisi kaki menyilang dan kuda kuda setelah itu posisi badan aga condong ke depan
Gambar 6:
 
Buka ke dua tangan ke samping kemudian turunkan kuda kuda posisi kaki menyilang.


gambar1


gambar 2
Gambar 3

Gambar 4
Gambar 5
Gambar 6

32.  Putar tangan
tusuk bawah
Silang kaki kesamping bawah dan tangan gibang kemudian tusuk, kaki kanan sedikit diangkat.


Tusuk atas
Silang kaki kesamping atas dan tangan gibang kemudian tusuk.


33.  Selut

Rapatkan tangan kemudian lebarkan tangan posisi kaki silang dan mutar sambil terisi.


 

9 komentar:

  1. hay salam kenal monika, aku refka mahasiswa fikom untar. aku boleh minta file gambar pola lantai dan contoh gerakan tariannya ga ya? karena aku liat di blogmu gambarnya ga bisa ke buka gitu.
    makasih :)

    BalasHapus
  2. ko gabisa dibuka ya gambarnya?

    BalasHapus
  3. Gambarnya kok ga bisa dibuka ya?

    BalasHapus
  4. Hai Monika, aku Nadia dari pendidikan seni tari UPI. Aku boleh minta file gambar dan contoh gerakannya ngga? Makasih sebelumnya:)

    BalasHapus
    Balasan
    1. waaaah filenya dilaptop sudah rusak, iya kenapa ya gabisa dibuka saya juga gatau

      Hapus
  5. Merit Casino | Play slots games for real money, win cash, and
    Online casino Merit offers a great selection of online slots, including Mega Millions, Roulette, 메리트카지노 Blackjack, Keno and หาเงินออนไลน์ more! septcasino Play online from

    BalasHapus